Surveyor Marine PT. Binaga Ocean Surveyor (BOS)
Sebagai Pihak ketiga yg independen dalam bisnis maritim, perusahaan jasa marine survey mempunyai peranan penting dalam dunia bisnis perdagangan, PT. Binaga Ocean Surveyor (BOS) perusahaan jasa marine survey yg bisa mewakili bisnia anda, sebagai owner kapal ataupun penjual dan pembeli untuk hadir di atas kapal guna memeriksa jumlah muatan serta kondisi muatan kapal agar muatan aman dan baik selama perjalanan transportasi laut, udara dan darat.
Marine Cargo Surveyor PT. Binaga Ocean Surveyor (BOS) memiliki banyak sekali jenis dan ragam kegiatannya, namun secara garis besar pekerjaan Marine Surveyor yaitu melakukan pemeriksaan atas object berupa barang yang dalam hal ini bisa jadi alat angkut seperti kapal maupun keadaan barang muatannya daripada kapal laut tersebut, hal ini sesuai dengan definisi survey dan definisi surveyor menurut perundang-undangan salah satunya Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia.
Menurut Peraturan Menteri Perdagangan Republik Indonesia yaitu Permendag RI No. 14/M-DAG/PER/3/2006, SURVEY adalah sebuah kegiatan pemeriksaan atau penelitian, pengkajian ataupun pengujian dan pengawasan atas suatu object benda yang telah ditentukan baik berupa barang maupun alat angkutnya yang meliputi unsure keadaan, kondisi luar, pembungkus ataupun kemasan, mutu, jumlah, ukuran-ukuran panjang, berat maupun isi dan tanda-tanda pengenalnya serta persyaratan yang teah ditetapkan, maupun lingkungan hidup yang meliputi baku mutu air, udara, maupun daratan dan lain-lain yang terkait dengannya.
Sedangkan definisi Surveyor ataupun Marine Surveyor menurut Permendag RI No. 14/M-DAG/PER/3/2006 yaitu SURVEYOR adalah seorang yang memiliki keahlian khusus di bidang jasa survey atas dasar disiplin ilmu dan atau memiliki Sertifikasi Profesi Surveyor yang diterbitkan oleh Lembaga Sertifikasi yang telah terakreditasi serta memiliki pengalaman kerja di bidang survey tertentu seperti Marine Surveyor yang melakukan kegiatan survey untuk mendapatkan kebenaran nyata yang hakiki atas objek yang di survey.
0 Response to "Surveyor Marine PT. Binaga Ocean Surveyor (BOS)"
Posting Komentar